Bengkulu Selatan – Lantaran kerap diomeli karena pulang jarang bawa uang, DN (35) warga Kecamatan Kota Manna Kabupaten Bengkulu Selatan, menggorok leher istrinya.
Peristiwa itu terjadi pada Minggu (31/10/21) malam dikediaman keduanya, sekira pukul 23.10 WIB.
Saat itu, pasangan suami istri ini terlibat ribut mulut. Tiba-tiba, DN mengambil golok dan menempelkannya dileher istrinya. Hal itu kemudian membuat leher istrinya terluka dan mendapat 18 jahitan.
“Saya khilaf, awalnya saya hanya untuk menakutinya saja, saya tidak sengaja menyembelihnya,” kata DN.
Dikatakan DN, dirinya yang bekerja serabutan tidak menyangka niat hati ingin menakuti justru berakibat fatal, yakni melukai istrinya.
Diakui DN, dirinya masih menyayangi istrinya, hal itu dibuktikan setelah kejadian, DN masih membawa istrinya berobat ke Bidan.
“Senin pagi saya kembali membawa istri saya ke bidan untuk menjahit luka di lehernya, saya sendiri yang membawa istri saya berobat,” terangnya.
Namun, meskipun DN masih menyayangi istrinya, tidak membuat istrinya luluh. Terbukti, istri DN tetap membuat laporan ke Polres Bengkulu Selatan.
“Saat ini terduga pelaku DN (35) sudah kami amankan dan sedang dalam pemeriksaan unit PPA,” kata Kapolres Bengkulu Selatan AKBP Juda Trisno Tampubolon S.H S.IK M.H melalui Kasat Reskrim Iptu Gajendra Harbiandri S.Tr.K S.IK M.H disampaikan Kanit Pidum Ipda Novaldy Dewanda Baskara S.Tr.K. (Bt)