Ketua DPRD Terima Kunjungan Kajari Bengkulu Selatan

DPRD Bengkulu Selatan

Bengkulu Selatan,Coverpublik.com – Ketua DPRD Kabupaten Bengkulu Selatan, Barli Halim, SE menerima didampingi Plt Sekwan, Nico Dwipayana, S.STP, MM, MH dan Kabag Verifikasi Penganggaran, Ekwan Hermansyah, serta para Kasubag menerima kunjungan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Bengkulu Selatan, Hendri Hanafi, SH,MH rombongan Kajari di ruangan kerja Ketua DPRD, Rabu (16/3/2022).

Kunjungan Kajari ke DPRD Bengkulu Selatan dalam rangka silatuhrahmi dan perkenalan diawal masa jabatan.

Kajari baru beberapa hari aktif menjalankan tugas di Bumi Sekundang Setungguan pasca menggantikan Kajari sebelumnya yang berpindah tugas.

Ketua DPRD Barli Halim mengatakan siap mendukung dan bersinergi dengan Kejaksaan Negeri Bengkulu Selatan.

Peranan Kejaksaan sangat penting dalam mendukung menyukseskan program pembangunan daerah.”Ya, peranan Kejaksaan sangat penting dalam mendukung menyukseskan program pembangunan,”pungkas Barli.

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Bengkulu Selatan, Hendri Hanafi, SH,MH menuturkan Kujungan ini dalam rangka silaturahmi.”Terima kasih atas sambutan para dewan,”ucap Hendri Hanafi.Adv