Mukomuko – Untuk mengikuti kompetis piala Pertiwi yang di selenggarakan oleh Asosiasi Provinsi (Asprov) Bengkulu di Kota Bengkulu pada 17 Desember 2021 mendatang, Asosiasi Kabupaten Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (Askab PSSI) Mukomuko mempersiapkan Tim Pertiwi Persatuan Sepakbola (PS) Mukomuko.
Ketua Askab PSSI Mukomuko, Weri Tri Kusumaria menyampaikan, mereka sudah mempersiapkankan Tim Pertiwi PS Mukomuko selama hampir dua bulan penuh.
Dengan melakukan seleksi, dengan peserta yang berasal dari kecamatan Lubuk Pinang, kecamatan XIV Koto, kecamatan Air Dikit, kecamatan Teras Terunjam, kecamatan Ipuh, kecamatan Air Manjuto, kecamatan V Koto.
“Kita sudah mempersiapkan dua bulan sebelumnya, dengan persiapan ini nanti kita bisa bersaing. 6 tim yang akan mengikuti piala Pertiwi, ini pertama kalinya kita mengirim tim sepak bola wanita untuk mengikuti kompetisi resmi,” sampai Weri.
Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) kabupaten Mukomuko, Aprinsyah melalui Kepala Bidang (Kabid) Pemuda dan Olahraga ,Andesa Wijaya, SH.MH berharap, tim sepak bola wanita ini bisa membuahkan prestasi baru di dunia sepak bola wanita, sekalipun ini Tim pertama yang akan kirim mengikuti kompetisi Piala Pertiwi.
“Kita berharap tim sepak bola wanita PS mukomuko ini bisa lolos ketingkat nasional untuk mengaharumkan nama kabupaten Mukomuko, karna kita sama-sama mempunyai peluang untuk lolos dengan bersaing dengan Tim lain yang mengikuti kompetisi resmi piala pertiwi di provinsi Bengkulu. Kita dari Pemerintah Daerah Tetap memberi Suport Kepada Atlit-atlit Yang mempunyai Potensi,” ungkap Andesa Wijaya, SH.MH.