Coverpublik.com – Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menyampaikan beberapa keutamaan saat menjalankan ibadah puasa Ramadan 1443 H untuk menjaga kesehatan jasmani maupun kesehatan rohani.
Sebagaimana hadis rasulullah SAW berbunyi “Shumu Tashihhu” yang artinya berpuasalah maka kamu akan sehat, jadi sarana ibadah ini adalah sarana untuk sehat, dan dalam surat Al-Baqarah ayat 183 yang artinya “Wahai orang-orang yang beriman diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang sebelum kamu agar kamu bertakwa”.
“Jadi, pondasi dasar dari bertakwa ini kalau dikaji adalah sehat, dan penting nya ibadah puasa adalah untuk menjaga kesehatan diri kita,” sampai Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, saat menyampaikan Kultum salat tarawih perdana di Masjid Raya Baitul Izzah, Kota Bengkulu, Sabtu (02/04) malam.
Lanjut Gubernur, apa garansi sehat yang akan didapatkan saat berpuasa, itu sangat sederhana yang pertama sehat fisik jika berpuasa penuh satu bulan. Kedua sehat hati bersih dari sifat penyakit hati, dan yang ketiga diberikan asupan terus membaca ayat-ayat suci Al-quran.
“Andai tiga aspek ini dijalankan terus pada kepribadian seseorang, orang seperti inilah yang dikatakan dekat dengan ketakwaan, yang selalu berprasangka baik pada orang,” ucap Rohidin.
Pada bulan ramadan ini, dirinya berharap dapat kembali menguatkan pribadi-pribadi kaum muslimin khususnya untuk masyarakat Bengkulu agar bisa menatap masa depan yang lebih baik dan kuat.
“Marhaban ya ramadan, selamat menunaikan ibadah puasa 1443 H, mudah-mudahan kita bisa mendapatkan rahmat dan keberkahan dari Allah SWT,” harap Gubernur Rohidin.