
Coverpublik.com,Lebong – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong melalui Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) terus mengembangkan olahraga paralayang di Puncak Bukit Pabes Kabupaten Lebong. Pihaknya berkomitmen akan membangun landing dan take off olahraga paralayang tersebut di APBD Perubahan tahun ini.
Kepala Disparpora Kabupaten Lebong, Riki Irawan mengatakan bahwa, pembangunan landing dan take off tersebut anggarannya sudah masuk ke TAPD Pemkab Lebong beberapa waktu lalu.
“Anggaran pembangunan landing dan take off paralayang sudah kita masukkan ke TAPD Pemkab Lebong, tinggal menunggu pengesahan APBD-P,” kata Riki, dikediamannya, Sabtu (07/10/2023).
Ia mengakui, saat ini para atlet paralayang tersebut sudah dilakukan berbagai pelatihan. Bahkan, para atlet tersebut dibimbing atlet paralayang ternama dari Provinsi Jawa Tengah, Bogor.
“Kemarin mereka (para atlet,red) latihan di Pagar Alam, kita optimis kembangkan olahraga paralayang ini,” tambahnya.
Disisi lain, ia mengungkapkan hal tersebut menjadi tantangan pihaknya untuk mempromosikan Bumi Swarang Patang Stumang melalui olahraga paralayang.
“Tujuannya agar Kabupaten Lebong dikenal melalui paralayang dan masyarakat antar kabupaten bahkan luar provinsi bisa mengunjungi lebong,” demikian Riki.
Pewarta: Restu Edi
Editor: Man Saheri