Penonton dan Juri Ricuh: Saat Pertandingan Karate Sedang Berlansung

Penonton Ricuh Saat Berlangsungnya Pertanding Karate

Bengkulu, Coverpublik.com – Pertandingan hari akhir sekaligus langsung final yaitu pertandingan Karate atau salah satu bela diri dan olahraga, yang di ikuti Lemkari, Inkanas dan Inkado.

Pertandingan tersebut diselenggarakan di GOR Sawah Lebar Baru, Bengkulu, yang di hadiri penonton dan peserta pertandingan dari Bengkulu Utara, Bengkulu Selatan dan Kota Bengkulu.

Dan disela-sela itu, ada peristiwa keributan terjadi saat pertandingan sedang berlangsung dan setelah itu, sempat redam, akan tetapi ada yang tidak terima dengan keributan tersebut dan kembali terjadi kericuhan.

Dimana, Keributan itu terjadi dantara penonton dan juri, kerena pada saat terjadi keributan di lerai oleh beberapa orang tetapi masih juga sempat heboh dan terjadi kericuan sehingga ada yang lukanya di bagian kepala.

Menurut beberapa penonton, “salah satu yang ricuh itu, orangnya memang sempat mengalami kecelakaan dan terjadi cidera kepala, sehingga memang mengalami kesulitan untuk menenangkannya”, ujarnya.

Dan di duga juga  memang sebelumnya terjadi cincok yang dirinya merasa tidak puas dengan kekalahan dari tim yang a support, Senin (14/02/2022).

Beberapa penonton juga mengatakan “sebenarnya pertandingan berjalan dengan lancar pada saat awal-awal pertandingan di mulai tetapi ketika di pertengahan terjadilah yang tidak di inginkan,”ujar penonton di sekitar.

Para penonton bahkan peserta pertandingan sempat juga ikut ricuh saat yang lain ingin memasuki kawasan lawan. Setelah itu, pihak kepolisian datang dan menenangkan keadaan dengan membawa terduga pelaku penyebab kericuhan.

Harapan mereka yang ada di ruangan pertandingan “semoga di pertandingan dan perlombaan selanjutnya tidak terjadi lagi kericuhan dan hal tidak diinginkan”.